Petahana Hendy Siswanto Penuhi Panggilan PKS Jember untuk Jadi Cabup di Pilkada 2024

Hendy Siswanto tiba di Kantor DPD PKS Jember. (Foto: Zainul Hasan)
Hendy Siswanto tiba di Kantor DPD PKS Jember. (Foto: Zainul Hasan)

JEMBER – Bupati Jember, Hendy Siswanto, memenuhi panggilan DPD PKS Kabupaten Jember, Minggu (28/4/2024), sore.

Panggilan tersebut terkait tiket pencalonan bupati pada Pilkada 2024.

Hendy datang bersama sang istri Kasih Fajarini dan beberapa keluarganya ke Kantor DPD PKS Jember.

Tujuan pemanggilan ini adalah untuk memaparkan visi dan misi Hendy untuk periode mendatang.

Setibanya di sana, jajaran pengurus DPD PKS Jember langsung menyambutnya, kemudian membawa Hendy ke ruang pertemuan.

Di ruang itulah Hendy memaparkan visi dan misinya panjang lebar, termasuk kritikan dari pengurus DPD PKS Jember.

Usai memaparkan visi dan misi, Hendy lantas menemui awak media dan relawan PKS di depan kantor sekretariat.

Dia menceritakan sekilas tentang hasil pertemuannya di dalam ruangan tadi kepada awak media dan relawan.

“Banyak kritik tadi. Kami terima semua kritikan itu. Memang tidak ada yang sempurna. Ada positif dan negatifnya,” ungkap Hendy.

Dia mengaku,dirinya memimpin Jember hanya 3,2 tahun saja, padahal seharusnya sampai 2026 mendatang.

“Makanya kami harus lanjutkan visi misi kami di periode selanjutnya,” ujar Hendy.

Di periode sebelumnya, Hendy bertekat untuk mengentaskan kemiskinan, menyediakan layanan berobat gratis bagi fakir miskin, membantu masyarakat kecil, dan lainnya.

Tekat tersebut Dia tuangkan dalam visi dan misi politiknya, termasuk pada saat menggaet rekomendasi dari partai pengusungnya.

Namun sepanjang perjalanannya memimpin Jember, Hendy menjumpai berbagai kendala seperti Pandemi Covid-19, sehingga pelaksanaan visi misinya kurang maksimal.

“Makanya, kami terima kritikan dari siapapun. Tidak hanya menerima, tapi kami perbaiki kekurangan kami,” ungkap Hendy.

Di tempat yang sama, Ketua DPD PKS Jember, Sudiyanto, mengatakan petahana Hendy Siswanto merupakan salah satu dari 4 kandidat yang masuk dalam daftar Cawabup di PKS.

“Kami tidak membuka pendaftaran Bacabup. Kami hanya membangun komunikasi dengan semua calon melalui tim komunikator,” ucap Sudiyanto.

Sebelumnya, DPD PKS Jember mengumumkan 4 kandidat Bacabup yang bakal mereka usung, yakni Petahana Hendy Siswanto, Mantan Bupati Jember Faida, Anggota DPRD Jatim Muhammad Fawait, dan PNS pensiunan Kementerian PUPR Nanang Handono.

“Untuk wakil kami belum menentukannya. Kami akan membahsa dengan koalisi nanti,” pungkas Budiyanto.

Penulis: Zainul Hasan
Editor: Editor

Pos terkait